Jumat, 22 Juli 2016

Konsep Rumah Minimalis 1 dan 2 Lantai Masa Kini

Rumah adalah salah satu kebutuhan pokok setiap orang, dengan adanya rumah orang akan merasa nyaman dan tentram. Untuk sebagian orang yang kerja diperkotaan sangat sulit untuk membangun rumah, selain kendala dengan lahan sempit yang disebabkan karena kebutuhan tempat tinggal semakin meningkat dan juga membutuhkan biaya yang cukup besar. Solusi terbaik bagi orang yang tinggal di perkotaan adalah dengan cara membangun rumah minimalis, jadi dengan adanya rumah minimalis orang akan dapat memiliki tempat tinggal yang nyaman, dan juga tidak membutuhkan lahan yang begitu luas untuk membangun hunian rumah minimalis.

Rumah minimalis 1 lantai modern

konsep rumah minimalis 1 lantai

Untuk membangun hunian rumah memang perlu konsep yang sangat matang, dari perancangan hingga konsep rumah belum di bangun, sampai pada konsep desain interior. Untuk membangun konsep rumah minimalis pada umumnya yang perlu diperhatikan pada penataan ekterior dan interior rumah untuk menghasilkan kesan elegan, simple dan modern baik untuk konsep rumah minimalis satu lantai maupun dua lantai.

Pada desain ekterior rumah minimalis umumnya menggunakan aspek garis geometri pada penampilanya, yaitu untuk menghasilkan kesan rumah minimalis simple, elegan dan modern. Untuk warnanya sendiri rumah minimalis kebanyakan menggunakan warna cream dan abu-abu muda. Selain itu untuk menunjang penampilan rumah yang minimalis, maka untuk perlengkap dengan adanya pagar minimalis yang dapat disesuikan dengan rumah yang dibangun.

Rumah Minimalis 2 Lantai Modern

konsep rumah minimalis 2 lantai 

Konsep rumah minimalis dapat diterapkan baik pada rumah 1 lantai maupun 2 lantai. Selain dari segi desain ekterior, pada desain interior juga harus diperhatikan. Untuk hunian rumah minimalis dengan konsep 1 lantai pada interior harus disesuikan dengan konsep ruma yang dibangun, untuk setiap ruangan rumah minimalis harus diperhatikan agar terlihat rumah yang minimalist. Jadi jika setiap ruangan memiliki ukuran yang tidak begitu luas maka anda dapat mendesain supaya menghasilkan ruangan luas, maka dari itu membutuhkan konsep. Seperti memilihan furniture, warna dinding, laintai dan platfon harus seimbang. Yang terpenting adalah aspek fungsional dalam mendesain interior pada rumah minimalis.


Sedangkan pada rumah minimalis 2 lantai harus betul-betul diperhatikan dan detail, karena lebih banyak ruangan yang perlu di desain. Pada rumah minimalis 2 lantai pada setiap ruangan meiliki desain interior yang berbeda-beda sesui kebutuhan dan kegunaan setiap ruangan. Sebenarnya mendesain interior tujuanya adalah untuk kenyamanan Anda, maka dari itu perlu di sesuikan oleh selera Anda. Dan apabila anda sudah mendapatkan rumah idaman yang selama ini di idam-idamkan, rawat lah dengan sebaik mungkin jaga selalu kebersihannya, supaya memiliki penampilan menarik dan enak di lihat.

Related Posts

Konsep Rumah Minimalis 1 dan 2 Lantai Masa Kini
4/ 5
Oleh

1 comments:

12 Oktober 2017 pukul 01.49 delete

Boss bisa rekomendasikan warna cat buat rumah ya? Lg bingung ni. Please😊😊

Reply
avatar